Inhu, BeritaOne.id - Kunjungan dan peresmian bangunan MCK dan pojok baca SD Marjinal Putihan tersebut dilaksanakan Sabtu, (4/05/2024) pagi, dimana, bangunan itu baru selesai dibangun oleh Polres Inhu atas perintah dan inisiatif Kapolres Inhu.
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya SIK, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Inhu, Ny Lya Dody Wirawijaya berkunjung sekaligus meresmikan pemakaian bangunan untuk Mandi Cuci Kakus (MCK) dan pojok baca SD Marjinal Putihan, Kelompok Kerja (Pokja) Desa Talang Suka Maju, Kecamatan Rakit Kulim.
Kedatangan Kapolres dan rombongan disambut hangat oleh Kapolsek Kelayang, Camat Rakit Kulim, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda Kecamatan Rakit Kulim, Koordinator Wilayah (Korwil) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Inhu, pihak sekolah serta sejumlah pelajar SD Marginal Putihan.
Mengawali pidatonya, Kapolres Inhu mengucapkan terima kasih pada Polsek Kelayang, pihak Desa Talang Suka Maju, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat serta pihak sekolah atas sambutan yang luar biasa terhadap Kapolres dan rombongan.
Dikatakan Kapolres, pembangunan MCK dan pojok baca SD Marjinal Putihan, merupakan bentuk kepedulian serta apresiasi Polres Inhu terhadap kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Inhu.
Pentingnya sistem sanitasi sarana dan prasarana pendidikan, khususnya bangunan sekolah, merupakan kunci utama dalam mewujudkan lingkungan sekolah yang sehat, bersih dan nyaman guna menjaga kesehatan anak didik.
Dengan lingkungan sekolah yang sehat dan bersih, kesehatan anak didik terjaga, maka bisa memicu peningkatan kualitas pendidikan. Kemudian, ketersediaan air bersih yang memadai, anak didik pasti bisa menerapkan perilaku hidup sehat dan menurunkan resiko serangan penyakit.
Sedangkan pojok baca, diharapkan bisa meningkatkan minat baca yang sudah pasti mengarah pada peningkatan kualitas pendidikan dan pengetahuan anak-anak didik.
"Saya, selaku Kapolres Inhu beserta Ketua dan pengurus Bhayangkari Cabang Inhu berharap agar fasilitas yang telah dibangun ini bisa digunakan sebaik-baiknya, dirawat dan dijaga agar tahan lama," ucap Kapolres mengakhiri sambutannya.
Sementara, Korwil Disdik Rakit Kulim, Syahrial, SPd dan Kepala Desa (Kades) Talang Suka Maju, yang diwakili Agus Nedi dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya pada Kapolres Inhu atas kepedulian dan perhatian terhadap fasilitas pendidikan di Kecamatan Rakit Kulim dan telah berkenan membangun MCK dan pojok baca SD Marjinal Putihan.
Turut mendampingi Kapolres ketika acara itu, KBO Satreskrim Polres Inhu, Iptu Ario Setiadi SH, Kasat Intelkam Polres Inhu, AKP Beny Aidil Saputra SE, Kasatres Narkoba Polres Inhu, AKP Adam Efendi SE MH, Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Fajri Sentosa SH MH, Kasi Propam, Iptu Andraleksi dan Kanit Regident, Ipda Rahmat Hidayat SH.
Peresmian tersebut dihadiri Kapolsek Kelayang, Iptu Zulmaheri SH MH, Kedua Bhayangkari Ranting Kelayang, Ny Fitri Zulmaheri, Kades Talang Suka Maju, diwakili Sekdesnya, Agus Nedi, Kepala SD Marjinal Putihan, Subianti SPd, Korwil Disdikbud Rakit Kulim, Danramil 04 Rakit Kulim, diwakili Sertu Ilson Sapriadi dan undang lainnya.**BrOne-05