Pekanbaru, BeritaOne.id - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau memastikan kehadirannya pada Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2025 yang dilaksanakan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Rombongan dijadwalkan berangkat pada tanggal 7 Februari pagi dari Bandara Sultan Syarief Kasim (SSK) Pekanbaru. Juga ikut sejumlah wartawan senior yang bakal menerima Press Card Number One (PCNO) pada puncak Hari Pers Nasional 2025.
PELAKSANA Tugas (Plt) Ketua PWI Riau, H Dheni Kurnia didampingi Sekretaris, H Eka Putra Nazier menyampaikan PWI Riau dipastikan mengikuti kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2025 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Persiapan sudah matang dan tinggal menunggu keberangkatan pada tanggal 7 Februari 2025.
"Rombongan berangkat tanggal 7 Februari dari Bandara SSK II Pekanbaru. Kita transit di Jakarta dan melanjutkan penerbangan ke Banjarmasin. Persiapan sudah matang," ujar H Dheni Kurnia, Ahad (02/02/25).
Selain rombongan pengurus PWI Riau, juga ikut berangkat beberapa orang wartawan senior di Provinsi Riau yang sudah mendedikasikan diri minimal selama 25 tahun tanpa henti di dunia pers untuk menerima Press Card Number One (PCNO) pada puncak Hari Pers Nasional 2025 yang dilaksanakan di Banjarmasin Kalimantan Selatan. PCNO sendiri merupakan penghargaan bergengsi yang diberikan PWI untuk kalangan insan pers.
" Alhamdulillah, tahun ini beberapa wartawan senior Riau yang telah lebih 25 tahun, bahkan ada yang sudah 40 tahun, konsisten menjadi wartawan, bakal dianugerahi Press Card Number One (PCNO) di HPN 2025 Banjarmasin," tutur H Dheni Kurnia.
Delegasi PWI Riau ke HPN 2025 Banjarmasin terdiri dari unsur pengurus harian, Dewan Kehormatan Provinsi (DKP), Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI), Seksi Wartawan Olahraga Indonesia (SIWO) serta anggota biasa dan anggota muda PWI Riau.
Dijelaskan Dheni, pada HPN 2025 Banjarmasin yang dijadwalkan dihadiri Presiden Prabowo Subianto, Delegasi PWI Riau akan mengikuti berbagai rangkaian acara sejak 7 Februari hingga 9 Februari 2025.
Mulai dari Summit Media, Anugerah Jurnalistik Adinegoro, Pameran Pers, Pameran UMKM, Aksi Wartawan Menanam, Rapat Kerja SIWO serta pemberian Pena Emas dan
Pin Emas kepada kepala daerah yang telah memberi kontribusi terhadap kegiatan pers di masing-masing wilayahnya.
Khusus Summit Media, akan diisi dengan seminar tentang Program Prabowonomics yang bakal membahas
seputar program kerja unggulan Presiden Prabowo Subianto yang langsung berhubungan dengan masyarakat dan menghadirkan menteri terkait sebagai narasumber serta kepala daerah, akademisi untuk menyampaikan kebijakan.
" HPN 2025 di Kalsel akan memberikan kesan tersendiri bagi PWI Riau. Sebab di tengah sedikit problematika organisasi, PWI yang sah dibawah Ketua Umum Hendry Ch Bangun berhasil mempersiapkan kegiatan HPN yang didukung penuh Pemprov Kalimantan Selatan," tutur H Dheni Kurnia.(**)