Kanal

Mahfud: Insentif Guru Ngaji untuk Semua Agama

Jakarta, BeritaOne.id - Program insentif bagi guru ngaji yang digagas Pasangan Calon Capres-cawapres Nomor 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD berlaku untuk semua agama di Indonesia. Yakni, Islam, Katolik, Protestan, Hindu, Buddha, dan Konghucu.

Begitu disampaikan Calon Wakil Presiden Nomor Urut 3 Mahfud MD saat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Darussalam Tegal Rejo di Desa Marga Sakti, Kecamatan Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

"Nanti, akan didaftarkan semua guru agama di Katolik, Hindu, budha, kalau ada yang seperti madrasah, misalnya sekian jam sehari itu, berapa hari, dihitung saja," ujar Mahfud MD dalam keterangan tertulis, Rabu (7/2).

Mahfud menyampaikan, dia bersama Ganjar Pranowo berkomitmen mensejahterakan guru agama dengan memberikan honor tetap.

Mahfud mengatakan dengan insentif tersebut, guru agama makin diperhatikan dan makin bersemangat mencerdaskan anak bangsa.

"Kesejahteraan guru ngaji jadi program kami. Jadi, guru ngaji itu banyak sekali orang ngajar di madrasah-masjid mencetak orang pintar tapi gajinya nggak ada yang ngurusin," pungkasnya. **B-One03

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER